Jumat, 04 Februari 2011

=>Bentuk Betis yang Kokoh

Latihan BetisPada minggu ini kita akan membahas tentang tubuh bagian bawah karena selama ini sudah dibahas banyak tentang tubuh bagian atas yang memang sering jadi perhatian. Tetapi bukan berarti tubuh bagian bawah tidak perlu. Anda pasti akan terlihat lucu jika dada anda bidang tapi kakinya seperti peragawati. Untuk anda yang ingin mengatasi problem kaki ceking yang anda miliki hingga bisa terlihat kokoh, ini adalah artikel untuk anda.
Saya sering menemukan para pria tidak melatih kaki, dan jikalaupun dilatih, pasti itu adalah latihan Squat dan Deadlift. Jangan salah, memang kedua latihan ini adalah latihan dasar yang membantu betis dan tubuh bagian bawah lainnya, tetapi untuk benar-benar melatih betis, anda perlu latihan yang spesifik.
Wanita yang merasa kakinya cukup besar sering kali menyebutnya kaki berotot padahal sebenarnya itu lemak. Mereka takut kakinya menjadi besar jika melakukan fitness, padahal jika mereka berhasil dalam program pengurangan lemak maka akan terlihat kaki mereka begitu kecilnya.
Orang mesomorf kebanyakan terbantu dengan genetic mereka yang mempunyai otot bagus, sementara orang lain yang melakukan aktifitas seperti tennis dan bersepeda akan mempunyai massa otot lebih besar pada betisnya karena ototnya terlatih lebih.
Untuk pemula anda dapat melatih betis sekali seminggu, tetapi idealnya anda bisa melatihnya dua kali seminggu (tapi jangan berturut-turut). Target betis anda dengan 2-5 set dengan 8-30 repetisi. Repetisi yang lebih sedikit (dengan beban yang berat) akan bagus untuk membangun otot. Sementara repetisi yang banyak tapi ringan akan membuat anda mentok (otot tidak tumbuh lebih besar).
Ada banyak latihan mesin untuk betis seperti leg presses dan hack squat machine. Anda juga bisa melakukannya secara manual dengan memegang dumbbells atau barbell di bahu anda. Donkey calf raises juga bisa dilakukan dengan berpegangan pada meja dengan beban/tanpa beban pada punggung anda. Pilih saja 3 dari latihan-latihan betis yang anda sukai dan ganti terus setiap bulan. Anda bisa melakukan variasi pada kecepatan repetisinya juga misalnya dengan kecepatan tinggi kurang dari 1 detik per repetisi atau kecepatan sangat lama sekitar 10 detik per repetisinya (yang ini pasti berat).
Yang harus diperhatikan:
1. jangan membuat gerakan memantul atau memanfaatkan gerakan memantul.
2. cari tempat yang ada tonjolan tinggi atau gunakan balok kayu untuk meletakkan ujung kaki sehingga sudut gerakannya bisa penuh.
3. jika anda bisa dan sudah kuat, coba gunakan satu kaki secara bergantian untuk latihan ini. Pembentukan otot kaki ini akan bagus untuk membangun postur yang seimbang pada tubuh anda. Selain itu kuatnya otot betis secara tidak langsung akan membantu latihan otot tubuh bagian atas, terutama yang membutuhkan posisi berdiri.
Mungkin saja anda mentok pada latihan tubuh bagian atas karena betis anda yang tidak kuat pada saat berdiri untuk military press misalnya.

Tidak ada komentar: